Bruce Willis Aktor Hollywood Kini Pensiun Karena Penyakit Demensia

Bruce Willis Aktor Hollywood Kini Pensiun Karena Penyakit Demensia

Bruce Willis ialah aktor sosok yang sangat berpengaruh dalam dunia film, khususnya dalam genra aksi dan thriller. Dengan deretan film yang mengesankan dan karakter yang tak terlupakan, Willis telah menetapkan standar tinggi dan aktor aksi dan menjadi salah satu bintang film terkenal di generasinya. Bruce Willis di kenal salah satu ikon film aksi terbesar sepanjang masa.

BIODATA BRUCE WILLIS

  • Nama Lengkap: Walter Bruce Willis
  • Tanggal Lahir: 19 Maret 1955
  • Tempat Lahir: Idar-Oberstien Jerman Barat
  • Kewarganegaraan: Amerika Serikat
  • Pendidikan: Pengetahuan akting diperoleh melalui pengalaman langsung di New York City dan Los Angeles, tanpa pendidikan formal dalam bidang akting dari institusi pendidikan.

PERJALANAN AWAL KARIER DALAM DUNIA FILM

Setelah lulus dari universitas, Bruce Willis pindah ke New York City untuk mengejar karier dalam dunia akting. Ia memulai kariernya dengan menggunakan berbagai pekerjaan untuk memenuhi kebutuhan hidup sambil berusaha mendapatkan peran dalam dunia teater. Mendapatkan pengalaman awal di teater, termasuk peran di panggung Off Broadway. Meskipun perannya kecil, ia mulai di kenal di komunitas teater.

Sebelum mendapatkan peran utama, Willis muncul dalam beberapa peran kecil di televisi. Ia tampil di beberapa iklan dan program televisi sebagai aktor pendukung. Terobosan besar Bruce Willis datang ketika ia mendapatkan peran dalam serial televisi Moonlighting. Serial ini di bintangin oleh Cybill Shepherd adalah kombinasi dari komedi dan drama detektif. Swasta yang cerdas dan penuh semangat mendapatkan pujian kritis dan popularitas yang luas. Moonlighting tidak hanya meningkatkan ketenaran Willis tetapi juga membawanya ke perhatian Hollywood.

Perjalanan Karier Bruce Willis Dalam Dunia Film
Perjalanan Karier Bruce Willis Dalam Dunia Film

MENDAPATKAN DIAGNOSA DEMENSIA

Bruce Willis didiagnosis dengan afasia pada Maret 2022, yang kemudian berkembang menjadi demensia. Diagnosis ini merupakan bagian dari perjalanan kesehatan yang kompleks dan memengaruhi keputusan Willis untuk pensiun dari dunia akting. Keluarganya menjelaskan bahwa kondisi ini memengaruhi kemampuan Willis untuk berkomunikasi, yang membuatnya sulit untuk melanjutkan kariernya di dunia akting.

Demensia merupakan istilah umum yang digunakan untuk menceritakan pengurangan kekuatan kognitif yang lumayan parah untuk merintangin fungsi sehari-hari seseorang. Gejala demensia dapat mencakup masalah memori, kebingungan, perubahan perilaku, dan kesulitan dalam melakukan tugas-tugas yang biasa dilakukan.

Karena dampak afasia dan demensia pada kemampuannya untuk bekerja dan berkomunikasi secara efektif, Bruce Willis memutuskan untuk pensiun dari dunia akting pada tahun 2023. Pengumuman pensiun ini merupakan langkah yang sangat emosional, baik bagi Willis maupun bagi banyak penggemar dan rekan kerjanya di industri film.

Penyakit Diagnosa Demensia
Penyakit Diagnosa Demensia Yang Menyebabkan Bruce Willis Pensiun Di Dunia Film

PENYEBAB DEMENSIA FRONTOTEMPORAL

Demensia Frontotemporal (FTD) adalah kelompok gangguan yang disebabkan oleh kerusakan pada lobus frontal dan temporal otak. Penyebab spesifiknya bisa bervariasi, tetapi secara umum, FTD dikaitkan dengan beberapa faktor utama:

  1. Gangguan protein: Protein tau yang abnormal dapat membentuk agregat di sel-sel otak, yang menyebabkan kerusakan dan kematian sel. Gangguan ini dikenal sebagai tauopathies, salah satunya adalah bentuk FTD. Serta pembentukan agregat TDP-43 di otak dapat menyebabkan kerusakan neuron.
  2. Genetik: Beberapa kasus FTD bersifat familial, yang berarti mereka diturunkan dalam keluarga. Mutasi gen tertentu seperti gen MAPT (yang mengkode protein tau), GRN (progranulin), dan C9orf72 (yang terkait dengan ekspansi repeat) dapat menyebabkan bentuk herediter dari FTD.
  3. Perubahan Otak: FTD menimbulkan atrofi atau depresi pada lobus frontal dan temporal otak. Ini mempengaruhi area yang mengendalikan perilaku, emosi, dan bahasa, yang mengarah pada gejala klinis yang khas.

FILM YANG DI BINTANGAN OLEH BRUCE WILLIS

  • Die Hard (1988)
  • Die Hard 2 (1990)
  • Pulp Fiction (1994)
  • Die Hard With a Vengeance (1995)
  • The Fifth Element (1997)
  • Unbreakable (2000)
  • Sin City (2005)
  • Live Free Or Die Hard (2007)
  • A Good Day To Die Hard (2013)
  • Looper ( 2012)

PERNAH MENIKAH DENGAN DEMI MOORE

Bruce Willis dan Demi Moore adalah salah satu pasangan selebriti paling terkenal di Hollywood pada era 1980-an dan 1990-an. Hubungan mereka dikenal luas oleh publik dan media, dan meskipun mereka telah bercerai, pernikahan mereka meninggalkan jejak yang signifikan dalam kehidupan pribadi dan karier mereka.

Bruce Willis dan Demi Moore pertama kali bertemu pada tahun 1987. Mereka bertemu di sebuah acara yang diadakan oleh aktor dan produser, Michael J. Fox. Mereka langsung merasa cocok satu sama lain dan mulai menjalin hubungan romantis.

Pada tanggal 21 November 1987 mereka melangsungkan pernikahan mereka di Las Vegas, Nevada, Pernikahan mereka berlangsung secara pribadi dan hanya dihadiri oleh keluarga dan teman dekat. Pernikahan ini adalah salah satu pasangan yang sangat populer di kalangan penggemar dan media pada masa itu.

Selama pernikahan mereka Bruce Willis dan Demi Moore memiliki tiga anak perempuan yang bernama (lahir Rumer Willis (Lahir 16 Agustus 1988), Scout Willis (Lahir 20 Juli 1991), dan Tallulah Willis (Lahir 3 Februari 1994). Ketiga anak perempuan mereka sering muncul di media dan acara publik bersama orang tua mereka, dan mereka juga mulai membangun karier mereka sendiri di industri hiburan.

Bruce Willis Dan
Bruce Willis Dan Demi Moore Dalam Perjuangan Berkarier

Baca Juga : Delleng Simpon Destinasi Wisata Menarik Dari Pakpak Bharat